Laman

Laman

Senin, 28 Agustus 2017

Wujud Sradha Bhakti, Pemkab Karangasem Ngaturang Bakti Penganyar Penyineban di Pura Luhur Giri Selaka Alas Purwo


Foto: Sekda Karangasem Gede Adnya Mulyadi memimpin rombongan Pemkab Karangasem ngaturang Bakti Penganyar Penyineban di Pura Luhur Giri Selaka Alas Purwo

Teropong Amlapura - Pemerintah Kabupaten Karangasem Ngaturang Bhakti Penganyar Penyineban di Pura Luhur Giri Selaka Alas Purwo Banyuwangi Jawa Timur. Bakti Penganyar yang dipasilitasi Bagian Kesra Setda Karangasem itu dipimpin Sekda Gede Adnya Mulyadi yang didampingi Asisten dan Staf Ahli Bupati serta seluruh Kepala OPD beserta Staf di jajaran Pemkab Karangasem, Sabtu (26/8). Penganyar penyineban tersebut dilakukan serangkaian Karya Pujawali di Pura Luhur Giri Selaka Alas Purwo yang puncak karya telah dilakukan pada, Rabu (23/8) lalu bertepatan dengan Hari Raya Pagerwesi.
Kabag Kesra Setda Karangasem I Gede Basma, menyampaikan kegiatan ngaturang bhakti penganyar penyineban di Pura Luhur Giri Selaka Alas Purwo merupakan rangkaian dari kewajiban Pemerintah Kabupaten Karangasem dalam memperkokoh spiritual umat melalui pelaksanaan ritual keagamaan. Sementara itu, Sekretaris Daerah Gede Adnya Mulyadi mengatakan kegiatan Bhakti Penganyar Penyineban  di Pura Luhur Giri Selaka Alas Purwo sebagai bentuk wujud sradha bhakti sebagai umat hindu Karangasem untuk mengucapkan rasa syukur dan terimakasihnya kehadapan Ida Sang Hyang Widhi Wasa atas karunia yang diberikan. Hal itu bertujuan mendoakan terciptanya kerahayuan jagat agar terhindar dari kali sengara lara roga seperti bencana alam serta berbagai bentuk penderitaan duniawi serta mensucikan bhuana agung dan bhuana alit. “Semoga semua diberikan anugrah keselamatan dan kesejahateraan oleh Ida Betara yang melinggih di Pura Luhur Giri Selaka Alas Purwo,” terangnya.
Bhakti Penganyar Penyineban sendiri diawali menghaturkan bebantenan kepada Ida Bhatara yang berstana di Pura Luhur Giri Selaka Alas Purwo. Seluruh pemedek memohon agar diberikan anugrah, kedamaian dan keselamatan. Di Pelataran Pura Luhur Giri Selaka pemedek dari kabupaten/kota dari Bali melaksanakan pemuspaan secara bertahap, dipimpin Jro Mangku setempat. Menjelang pukul 19.30 WIB, Sekda dan seluruh Kepala OPD dijajaran Pemkab Karangasem beserta staf berbaur dengan masyarakat melaksanakan pemuspaan Bhakti Penganyar Penyineban bersama yang diawali dengan Puja Tri Sandya. Setelah itu dilanjutkan Pemuspaan 3 kali yang berlangsung kusyuk dan hikmat yang dipuput Ida Pedanda Gede Pinatih Pasuruan dari Geriya Tengah Jungutan Karangasem. Prosesi ini juga diiringi berbagi tarian dari sejumlah para seniman serta ditutup dengan tari Topeng Sidakarya. Seusai Pemuspaan, Sekda Adnya Mulyadi menghaturkan sarin canang  yang diterima Bapak Suparno Pemangku Pura Luhur Giri Selaka Alas Purwo. adm

Perhatian!!! Bupati Mas Sumatri Ajak Seluruh Lapisan Masyarakat Bangun Karangasem

Foto: Bupati Mas Sumatri saat menghadiri Resepsi HUT RI Ke-72 dan Penutupan Pameran Industri dan Dagang Tahun 2017

KARANGASEM, Teropong Amlapura - Bupati Karangasem I Gusti Ayu Mas Sumatri mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama membangun Karangasem. Pihaknya menyadari dengan semua orang ikut bergerak bersama-sama membangun Karangasem maka kemajuan yang dicita-citakan akan lebih cepat bisa diraih.
"Melalui tagline Karangasem the Spirit of Bali saya mengajak seluruh lapisan masyarakat Karangasem agar dapat bersama-sama membangun Karangasem, sehingga nantinya kita dapat mewujudkan Visi Kabupaten Karangasem, yaitu Mewujudkan Karangasem Cerdas, Bersih dan Bermartabat Berlandaskan Tri Hita Karana," ujar Bupati Karangasem I Gusti Ayu Mas Sumatri dalam acara Resepsi HUT Kemerdekaan RI Ke-72 dan Penutupan Pameran Industri dan Dagang Kabupaten Karangasem Tahun 2017 di Stadion Padangkerta, Amlapura, Minggu (27/8).
Mas Sumatri juga menyampaikan, bahwa melalui branding peringatan HUT RI Ke-72 Kemerdekaan Indonesia Tahun 2017, yakni "Indonesia Kerja Bersama" pihaknya juga mengajak segenap masyarakat Indonesia untuk merangkul dan mengedepankan asas kebersamaan, sehingga nantinya dapat melanjutkan perjuangan untuk menjadi bangsa yang terhormat, bangsa Indonesia.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati Mas Sumatri yang didampingi Wakil Bupati Karangasem I Wayan Artha Dipa dan Ketua DPRD Karangasem I Nengah Sumardi menyerahkan secara langsung Penghargaan "Prakertya Racana" kepada 17 seniman dan budayawan di Kabupaten Karangasem, yang kemudian dilanjutkan dengan penyerahan hadiah kepada para juara lomba yang diselenggarakan dalam rangkaian HUT Kemerdekaan RI Ke-72 Tahun 2017. adm